Mendaki gunung sudah menjadi tren pada masa kini. Banyak pendaki kekinian dengan beragam gaya dan asesorisnya. Dan di samping itu mulai tumbuh pendaki - pendaki pemula yang ingin mencoba merasakan apa enaknya menjadi pendaki gunung. Ada yang salah? Tentu tidak, asalkan bagi yang ingin mendaki gunung untuk pertama kalinya mau belajar tentang dunia barunya, yaitudunia pendakian gunung.
Ada batasan - batasan yang perlu diperhatikan bagi pendaki gunung supaya tidak menimbulkan kerepotan bagi orang lain. Jangan sampai mendaki gunung menjadi tangis kesedihan keluarga karena orang yang dicintainya mengalami musibah di gunung.
Ingin mendaki gunung untuk pertama kalinya? Baca dulu tipsnya berikut ini.
1. Tetapkan motivasi naik gunung, kegiatan naik gunung adalah kegiatan di alam terbuka, di daerah yang tidak lazim dihuni manusia, untuk itu motivasi naik gunung harus jelas, dan wajib kembali ke rumah dengan selamat.
2. Pastikan gunung yang akan didaki adalah gunung yang biasa didaki manusia, jalurnya jelas, musimnya juga jelas musim pendakian bukan musim recovery. Sebaiknya gunung yang didaki untuk pertama kali adalah gunung dengan tingkat kesulitan rendah dan biasa didaki oleh pemula.
3. Jalur yang dipakai untuk mendaki adalah jalur resmi, bukan jalur penduduk setempat atau jalur rescue yang memerlukan skill atau teknik tertentu.
4. Lakukan perizinan ke pihak pengelola yang mempunyai wewenang, pastikan juga kapan kembali dan lewat mana.
5. Pastikan kondisi tubuh sehat walafiat dan mempunyai pikiran yang waras, jangan sampai tubuh sehat tapi pikiran tidak waras, misalnya sedang stress atau sedang mempunyai keinginan untuk bunuh diri, hal ini hanya akan menjadikan masalah dan merepotkan tim SAR.
6. Sebaiknya jika Anda pemula maka naik gunung pertama kali bersama orang yang profesional sehingga bisa langsung belajar bagaimana naik gunung yang baik dan benar. Jika tidak ada teman yang profesional maka pelajari panduan - panduan yang lazim dan sebaiknya mengajak Guide atauPemandu Gunung.
7. Lakukan perjalanan sesuai aturan yang berlaku, jangan membuat jalur sendiri.
8. Jaga kebersihan, bawa kembali sampah turun, dan hormati kearifan lokal setempat.
9. Alam punya aturan dan aksi yang tidak bisa dikendalikan manusia, jika terjadi cuaca yang ekstrim bagi manusia maka yang harus dilakukan adalah berhenti dan berlindung hingga cuaca baik, jika cuaca sudah baik bisa melanjutkan perjalanan atau kembali. Wajib diingat adalah jangan berjalan pada kondisi cuaca buruk.
10. Bawa peralatan yang sesuai dengan standar kesalamatan, ingat bahwa gunung adalah tempat yang tidak lazim dihuni manusia, dalam waktu yang singkat mungkin akan menikmati, tatapi tersesatdalam waktu yang lama di tempat yang tidak lazim dihuni manusia adalah kesengsaraan yang bisa berakibat kematian.
Pedoman bagi pendaki pemula tersebut sepertinya sudah sering didengar, tetapi sering juga diabaikan. Biasanya akan diingat ketika sudah terjadi musibah. Pendaki pemula sebaiknya ikuti pedoman - pedoman yang berlaku demi keselamatan dan demi orang - orang yang yang dicintai yang menanti di rumah. Pastikan bahwa berangkat naik gunung dengan selamat, dan pulang dengan selamat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar